Quraish Shihab merupakan putra keempat dari total 12 bersaudara yang lahir dari ayah Prof. Abdurrahman Shihab dan ibu Asma Aburisy. Beliau dikenal sebagai seorang ahli tafsir atau musafir Al-Qur’an, cendekiawan muslim asal Indonesia, serta ulama ternama.
Salah satu anaknya bernama Najwa Shihab yang merupakan seorang host acara Mata Najwa tidak kalah populernya dengan sang ayah. Quraish Shihab sejak dahulu sudah aktif dalam berbagai bidang yang menjadi media berdakwahnya.
Profil dan Biodata Lengkap Quraish Shihab
- Nama lengkap : Muhammad Quraish Shihab
- Nama panggilan : Quraish Shihab
- Tempat kelahiran : Rappang, Sulawesi Selatan ketika masa pendudukan Jepang
- Tanggal, bulan, dan tahun kelahiran : 16 Februari 1944
- Usia : 78 tahun
- Agama : Islam
- Kewarganegaraan : Indonesia
- Nama ayah : Abdurrahman Shihab
- Nama ibu : Asma Aburisy
- Nama istri : Fatmawati Assegaf (menikah pada tahun 1975)
- Nama saudara : Nur Shihab, Ali Shihab, Umar Shihab, Wardah Shihab, Alwi Shihab, Nina Shihab, Ahmad Nizar Shihab, Abdul Mutalib, Salwa Shihab, Latifah Shihab dan Ulfa Shihab
- Nama anak : Najwa Shihab, Najeela Shihab, Ahmad Shihab, Nasywa Shihab, dan Nahla Shihab
- Profesi : Cendekiawan muslim, pemuka agama, musafir atau ulama
Biografi Quraish Shihab
Quraish Shihab merupakan seorang ulama asli Indonesia yang pertama kali mempunyai spesialis di bidang kajian tafsir Al-Qur’an. Ulama kelahiran Rappang, Sulawesi Selatan ini menikah dengan Fatmawati Assegaf pada tahun 1975 tepatnya di tanggal 12 Februari. Pernikahannya dengan istrinya dikaruniai anak sejumlah lima orang. Salah satu anaknya, Najwa Shihab, populer di layar kaca.
Ayah beliau, Abdurrahman Shihab, adalah ulama besar asal Sulawesi Selatan dan pernah berprofesi sebagai rektor di IAIN Alauddin Ujungpandang dan UMI (Universitas Muslim Indonesia). Oleh karena itu, Quraish dibekali ilmu agama yang kuat sejak kecil sehingga sekarang menjadi ulama. Bahkan dahulu setiap magrib, ayahnya selalu menyampaikan tafsir Al-Qur’an kepada beliau dan selalu mengaji.
Sejak usia sekolah, Quraish sudah berkecimpung di sekolah bernuansa islami. Orang tuanya mengirim beliau ke Pondok Pesantren Darul-Hadist Al-Faqihiyyah di usianya yang masih 12 tahun. Dalam waktu 2 tahun, beliau telah mahir berbicara bahasa arab. Ayahnya melihat potensi besar dalam diri Quraish Shihab seputar ilmu agama sehingga di usia 14 tahun beliau dikirim ke Kairo Mesir.
Disana beliau masuk kelas dua di I’dadiyah Al Azhar di Mesir. Lulus sekolah, Quraish Shihab melanjutkan kuliah S1 di Universitas Al-Azhar mengambil jurusan Tafsir dan Hadist di Fakultas Ushuluddin. Kemudian beliau lanjut kuliah S2 dan lulus di tahun 1969. Kemudian beliau kembali ke Indonesia untuk kuliah doktor. Karirnya mulai maju ketika beliau mengambil spesialis di ilmu Qur’an.
Foto Quraish Shihab
Temukan lebih banyak konten terkait dengan Biodata atau konten menarik lain di Lyceum: