5 Inspirasi Desain Ruang Kerja di Rumah, Kerja Makin Produktif

Sejak adanya pandemi, trend bekerja secara WFH (Work from Home) semakin banyak diminati. Agar kinerja kamu selama WFH semakin produktif, salah satu cara yang bisa dilakukan yaitu dengan menata ulang ruang kerja agar lebih nyaman. Kamu bisa melakukannya dengan pinjaman KTA.

Ada beberapa hal yang bisa kamu lakukan saat menata ulang ruang kerja. Mulai dari mengatur tata letak meja dan kursi, memastikan area kerja selalu rapi, menggunakan kursi yang nyaman, hingga menghadirkan desain ruang yang nyaman dan segar.

5 Inspirasi Desain Ruang Kerja di Rumah

Untuk membuat ruang kerja yang nyaman, sebetulnya kamu tidak membutuhkan ukuran yang terlalu luas. Asal penataannya tepat, ruang kerja tersebut pasti akan lebih nyaman. Karena itu, di bawah ini telah kami siapkan beberapa inspirasi desain ruang kerja untuk kamu.

  • Ruang Kerja Konsep Natural

Jika kamu mendambakan ruang kerja yang lebih fresh, desain yang satu ini bisa jadi pilihan yang tepat. Desain ruang kerja dengan konsep natural juga bisa mengurangi tingkat stres saat bekerja. Pasalnya, konsep ini akan mengingatkan kamu dengan pemandangan alam sekitar.

Kamu dapat menggunakan beberapa perabotan kayu dan menata beberapa tanaman sirih gading pada rak buku.

Agar lebih tampak senada dengan nuansa furniture kayu yang digunakan, kamu bisa menata buku dengan cara terbalik, yaitu bagian kertas menghadap ke depan sehingga sampulnya tidak terlihat. Agar nuansa alamnya lebih terasa, kamu juga bisa membuat taman mini di ruangan tersebut dengan menghadirkan beberapa tanaman hias.

  • Ruang Kerja Tema Scandinavian

Desain yang satu ini terinspirasi dari negara-negara di Utara Eropa yang mengutamakan nilai kesetetikan dan tata ruang yang tetap fungsional. Dengan memilih tema ini, kita akan mendapatkan ruang kerja dengan kesan yang cerah, trendi, dan modern.

Ada beberapa ciri khas dari tema yang satu ini, salah satunya yaitu penggunaan warna-warna netral pada dinding. Selain itu, konsep ini juga seringkali menggunakan beberapa tanaman hias untuk memperkuat konsep Green Living.

Pemilihan furniturnya pun lebih pada desain yang multifungsi. Furniture seperti ini biasanya memiliki harga yang cukup mahal. Namun, kamu bisa menggunakan pinjaman KTA untuk membelinya.

  • Desain Ruang Kerja Monokrom

Warna monokrom seringkali dianggap sebagai warna yang membosankan, karena paduannya hanya terdiri dari warna putih, abu-abu, dan hitam. Namun, bagi sebagian orang justru warna ini menghadirkan semangat baru.

Agar ruang kerja tidak terlihat monoton, kamu bisa bermain pada kombinasi warna yang diterapkan. Selain itu, gunakan beberapa hiasan dinding seperti lukisan dengan tema monokrom. kamu juga bisa menggunakan kursi putih bermotif garis hitam tipis untuk memberikan kesan yang tenang.

  • Ruang Kerja Industrial

Jika kamu mendambakan ruang kerja dengan desain yang lebih modern, pilihlah tema yang satu ini. Desain ini seringkali digunakan di kafe, perkantoran modern, hingga bangunan komersil. Meskipun begitu, kamu tetap bisa menerapkan desain ini di rumah, lho!

Ada beberapa ciri khas dari tema industrial yang perlu kamu kenali, salah satunya ialah ekspos. Tema industrial lebih senang mengekspos setiap elemen dan ornamen yang digunakan dalam ruangan tersebut.

Untuk mendapatkan kesan ini, kamu dapat memadukan dinding bata ekspos dengan lantai plester. Agar lebih cantik, jangan lupa gunakan lampu gantung dengan desain artistik agar kesan industrialnya lebih terlihat.

  • Ruang Kerja Futuristik

5 Inspirasi Desain Ruang Kerja di Rumah, Kerja Makin Produktif

Jika ingin desain ruang kerja yang terlihat lebih modern dan unik, tema ruang kerja futuristik boleh kamu coba. Desain ini menawarkan penampilan modern yang tidak biasa. Dengan menerapkan desain ini, kamu akan mendapatkan suasana kerja yang terkesan lebih berkelas dan mewah.

Desain ini tidak menggunakan terlalu banyak furnitur atau dekorasi. Pasalnya, desain ini lebih mengutamakan kesederhanaan dengan cara yang anti mainstream. Untuk bisa menerapkan tema ini di ruang kerja, kamu perlu menggunakan warna-warna seperti kuning, silver, gold, hitam, dan putih.

Selain itu, kamu juga dapat memilih beberapa furniture, dekorasi, hingga aksesoris dengan bentuk yang unik dan tidak geometris. Desain ini pasti membuat kamu betah dan menghadirkan ide-ide baru saat bekerja.

Tata Ulang Ruang Kerja Lebih Nyaman Bareng Pinjaman KTA

Ingin mewujudkan konsep idaman ternyaman untuk ruang kerja tapi dana masih belum terkumpul? Tenang, kamu bisa menata ulang ruang kerjamu dengan nyaman dan mudah bersama digibank KTA.

DBS Indonesia telah berkomitmen untuk selalu menjadikan digibank sebagai digital banking terbaik. Karenanya, digibank KTA menghadirkan segudang kelebihan. Pinjaman online ini menawarkan pelayanan 24 jam tanpa ribet. Kamu bisa langsung mengajukan pinjaman melalui Aplikasi digibank by DBS atau melalui go.dbs.com/kta.

Proses pengajuannya pun tidak akan memakan waktu lama, lho! Hanya sekitar 60 detik saja. Selanjutnya, dana yang sudah cair akan langsung masuk ke rekening DBS kamu. Dengan pinjaman ini kamu bisa mewujudkan konsep ruang kerja dengan budget hingga Rp80 juta!

Kamu bisa mengatur sendiri jumlah pinjamannya dengan mudah melalui Aplikasi digibank by DBS. Pilihan tenornya pun tersedia hingga 36 bulan. Dengan begitu, jumlah angsuran tiap bulannya bisa disesuaikan sesuai yang kamu inginkan.

Kamu tak perlu repot dengan dokumen fisik karena persyaratannya hanya perlu memiliki penghasilan minimal Rp5 juta dan berdomisili di Jabodetabek, Bandung, Surabaya, dan Semarang. Selain itu, kamu juga perlu memiliki e-KTP dan NPWP.

Jadi, tunggu apalagi? Segera tata ulang ruang kerjamu agar aktivitas kerja lebih produktif dengan pinjaman KTA dari digibank KTA.