Biodata Chelsea Olivia : Agama, Keluarga, Pacar, Fakta dan Karir

Chelsea Olivia adalah seorang aktris, penyanyi sekaligus model dan merupakan istri dari aktor Glenn Alinskie. Perjalanan karirnya dimulai dari dunia modelling dan namanya mulai dikenal masyarakat sejak berperan sebagai Fira di sinetron Tuyul dan Mbak Yul pada tahun 1999.

Karir Chelsea semakin naik daun setelah tergabung dengan Indika Entertainment dan menjalani peran menjadi seorang Tina pada sinetron Matahariku di tahun 2004 dan menjadi pemeran utama di sinetron Buku Harian Nayla pada tahun 2006. Sejak saat itu, ia banyak mendapatkan tawaran iklan dan sinetron.

Biodata Lengkap dan Profil Chelsea Olivia

  • Nama lengkap : Gabriella Chelsea Olivia Wijaya
  • Nama panggung : Chelsea Wijaya
  • Nama panggilan  : Chelsea
  • Tempat lahir  : Bandar Lampung
  • Tanggal, bulan, dan tahun lahir  : 29 Juli 1992
  • Zodiak  : Leo
  • Umur  : 30 tahun
  • Agama  : Katolik
  • Kewarganegaraan  : Indonesia
  • Keturunan : Amerika-Indonesia-Tionghoa
  • Nama ayah : Jacob Wijaya
  • Nama ibu : Yuliana Agustine
  • Nama saudara kandung : Christian Hansen dan Christina Olivia
  • Nama suami : Glenn Alinskie
  • Nama anak  : Dante Oliver Alinskie dan Nastusha Olivia Alinskie
  • Profesi   : Model, aktris, bintang iklan, penyanyi
  • Karir keartisan : Sejak 1999 sampai sekarang
  • Akun twitter  : @chelseaolivia92
  • Akun instagram : @chelseaoliviaa

Biografi Chelsea Olivia

Awal karir Chelsea bermula sebagai model. Karirnya semakin naik dengan menjadi artis cilik yang sukses di dunia tarik suara dan akting. Ia aktif menjadi artis sejak tahun 1999 hingga sekarang. Sudah banyak judul sinetron, FTV, dan film yang pernah dibintanginya. Di tanggal 27 Juli 2007, ia resmi berpacaran dengan Glenn Alinskie yang merupakan lawan mainnya di sinetron Pangeran Penggoda.

Saat usianya masih belia, ia pernah menciptakan album yang berisikan lagu anak-anak. Ternyata Chelsea memang memiliki bakat bernyanyi sehingga ketita beranjak remaja, ia tergabung dengan grup musik Bukan Bintang Biasa atau disingkat BBB di bawah bimbingan Melly Goeslaw yang beranggotakan Raffi Ahmad, Laudya CynthiaBella, Dimas Beck, Ayu Shita, dan juga dirinya.

Lagu-lagu yang mereka nyanyikan terdengar menarik sehingga grup BBB mendapatkan kesempatan untuk berakting di dunia layar lebar pada tahun 2007 dalam film berjudul ‘Bukan Bintang Biasa The Movie’. Di film tersebut, seluruh anggota grup BBB berperan aktif untuk menjalankan perannya masing-masing dan lagu mereka menjadi soundtrack film tersebut.

Selain berbakat di bidang modelling, tarik suara, hingga akting, Chelsea juga pernah mengukir prestasi sehingga kerap mendapatkan penghargaan serta nominasi mulai dari tahun 2007 sampai dengan 2019 di berbagai kategori. Chelsea juga dipercaya untuk menjadi model di 3 lagu yakni Bukan Bintang Biasa (BBB), Hati yang kau sakiti (Rossa), dan Antara Cinta dan Dusta (Evan Sanders).

Foto Chelsea Olivia

Biodata Chelsea Olivia : Agama, Keluarga, Pacar, Fakta dan Karir Biodata Chelsea Olivia : Agama, Keluarga, Pacar, Fakta dan Karir Biodata Chelsea Olivia : Agama, Keluarga, Pacar, Fakta dan Karir Biodata Chelsea Olivia : Agama, Keluarga, Pacar, Fakta dan Karir Biodata Chelsea Olivia : Agama, Keluarga, Pacar, Fakta dan Karir Biodata Chelsea Olivia : Agama, Keluarga, Pacar, Fakta dan Karir Biodata Chelsea Olivia : Agama, Keluarga, Pacar, Fakta dan Karir

Temukan lebih banyak konten terkait dengan Biodata atau konten menarik lain di Lyceum: