Shella Bernadetha adalah seorang atlet voli berkebangsaan Indonesia. Dia saat ini sedang membela sebuah tim voli asal Kota Bandung bernama Bandung BJB Tandamata.
Dia mulai populer saat bermain di Proliga 2022 dan banyak orang yang mulai mencari tahu tentang Shella Bernadetha karena penampilannya yang memukau. Berikut ini kita akan melihat sendiri profil dari pemain voli cantik tersebut.
Profil Lengkap Shella Bernadetha
- Nama Lengkap : Shella Bernadetha
- Nama Populer : Shella Bernadetha
- Nama Panggilan : Shella
- Jenis Kelamin : Perempuan
- Kebangsaan : Indonesia
- Agama : Islam
- Keturunan : Nusa Tenggara Timur dan Bengkulu
- Tempat Lahir : Bandung, Jawa Barat, Indonesia
- Tanggal Lahir : 31 Oktober 1999
- Zodiak : Scorpio
- Tinggi Badan : 177 cm
- Hobi : Bermain Voli dan Traveling
- Pekerjaan : Atlet Voli Profesional dan Konten Kreator TikTok
- Tahun Aktif : 2017 sampai sekarang
- Tim Voli yang Pernah Dibela : Jakarta Elektrik PLN, Jakarta BNI 46, dan Bandung BJB Tandamata
- Penghargaan yang Diperoleh : Juara Proliga 2017 bersama Jakarta Elektrik PLN
- Akun TikTok : @shellabernedetha
- Jumlah Followers : 537 ribu (17 April 2022)
- Akun Instagram : @shellabernedethaa
- Jumlah Followers : 319 ribu (17 April 2022)
Biodata Shella Bernadetha
Shella Bernadetha lahir di Kota Bandung, Jawa Barat pada tanggal 31 Oktober 1999 dan merupakan keturunan Nusa Tenggara Timur – Bengkulu. Wanita cantik ini sudah tertarik dengan olahraga bola voli sejak kecil, terbukti pada usianya yang menginjak 5 tahun dia bergabung ke dalam sebuah ekskul voli di sekolahnya.
Dengan tinggi mencapai 177 cm membuat atlet berzodiak Scorpio ini cukup mudah bermain voli. Dia pertama kali tampil membela sebuah tim voli profesional pada tahun 2017 saat ikut membawa Jakarta Elektrik PLN sebagai juara di musim tersebut. Dia kemudian membela Jakarta BNI 46 setelah itu dan saat ini sedang bermain untuk Bandung BJB Tandamata dalam ajang Proliga 2022.
Bersama Bandung BJB Tandamata Shella Bernadetha bermain sangai baik selama pergelaran Proliga 2022 sehingga banyak orang mulai mencari tahu tentang wanita keturunan Nusa Tenggara Timur dan Bengkulu ini. Selain menjadi seorang atlet voli profesional wanita cantik kelahiran Kota Bandung ini juga aktif di beberapa sosial media seperti TikTok dan Instagram.
Dia sudah mendapatkan banyak sekali followers di kedua aplikasi sosial media tersebut. Bahkan akun Instagram pribadinya sudah mendapatkan centang biru atau verivide, dimana hal tersebut membuatnya sering mendapatkan endorse dari beberapa produk barang dan jasa.
Shella Bernadetha sempat dirumorkan memiliki hubungan spesial (pacaran) dengan Bagus Kahfi seorang pesepakbola profesional Indonesia. Rumor ini mulai beredar pada awal tahun 2021 namun hingga saat ini tidak ada kejelasan mengenai rumor antara kedua atlet tersebut.
Foto Shella Bernadetha
Temukan lebih banyak konten terkait dengan Biodata atau konten menarik lain di Lyceum: