Pastinya Anda semua sudah tidak asing lagi dengan salah satu selebgram terkenal saat ini, yaitu Rachel Vennya. Rachel Vennya diketahui menikah dengan seorang lelaki bernama Niko Al Hakim. Pasangan tersebut dianugrahi dua anak yang begitu lucu dan menggemaskan, yaitu Xabiru dan Chava.
Rachel memang seringkali membagikan momen-momen lucu Xabiru ataupun adiknya melalui beranda tiktok dengan segala tingkah lucu mereka. Oleh karena itulah, saat ini tidak sedikit netizen tanah air yang mulai mengenal dua balita begitu lucu tersebut.
Unggahan video tentang Xabiru dan Chava umumnya akan diunggah oleh para fans Rachel Vennya. Mereka seringkali mengunggah ulang video-video yang bersumber dari Instagram pribadi miliknya Rachel ataupun teman dan kerabat Rachel. Untuk lebih mengetahui lagi profil tentang Xabiru, maka berikut ini profil lengkapnya.
Profil dan Biodata Xabiru
- Nama lengkap : Xabiru Oshe Al Hakim
- Arti nama : Anak yang bijaksana, pemberani, percaya diri dan setia
- Nama populer : Xabiru
- Nama panggilan : Xabiru
- Tanggal lahir Xabiru : 12 Desember 2017
- Usia : 5 tahun
- Kewarganegaraan : Indonesia
- Agama : Islam
- Nama ibu : Rachel Vennya
- Nama ayah : Niko Al hakim
- Nama adik : Aurorae Chava Al Hakim
- Nama panggilan adik : Chava
- Tanggal lahir Adik : 17 November 2019
- Usia adik : 3 tahun
- Profesi Ibu : selebgram
Biografi Xabiru
Xabiru dan Chava merupakan kakak-beradik yang saat ini sudah memiliki banyak sekali fans. Baru-baru ini mereka berdua ditinggal oleh ibunya ke New York karena sebuah urusan pekerjaan. Hal itu akhirnya membuat 2 Anak yang lucu tersebut menghabiskan waktu mereka bersama nenek dan juga ayahnya.
Xabiru hanya selisih 2 tahun dengan sang adik, Chava. Xabiru lahir pada tanggal 12 Desember 2017, selang dua tahun setelahnya, sang adik yang bernama lengkap Aurorae Chava Al Hakim lahir, tepatnya pada tanggal 17 November 2019.
Arti nama dari Xabiru Oshe Al Hakim pernah diungkapkan oleh ibu mereka, Rachel Vennya. Untuk kata Xabi itu sendiri berasal dari salah seorang pemain legenda Liverpool. Sedangkan untuk kata Biru adalah penggambaran dari warna laut dan juga warna langit hal itu melambangkan kesetiaan, kepercayaan, kebijaksanaan dan juga kepercayadirian, iman, kecerdasan kebenaran dan surga.
Sedangkan untuk kata ketiga dalam nama Xabiru sendiri yaitu Oshe, yang mana asalnya di sini dari lautan dan melambangkan kehidupan, kekuatan dan juga kebijakan. Untuk akhiran namanya Al-hakim memiliki arti anak dari Niko Al Hakim yang merupakan ayah kandung dari Xabiru dan Chava.
Perlu juga untuk Anda ketahui, bahwa Al Hakim adalah salah satu nama Asmaul Husna yang mana di sini memiliki arti kebijaksanaan. Sehingga dengan begitu dapat disimpulkan bahwa Rachel Vennya dan suaminya berharap agar nantinya anak mereka, Xabiru, bisa tumbuh sebagai anak yang bijaksana, pemberani, percaya diri dan setia.
Foto Xabiru
Temukan lebih banyak konten terkait dengan Biodata atau konten menarik lain di Lyceum: