Zahra Muzdalifah adalah pemain sepak bola putri yang mengawali kariernya dengan kecintaan terhadap olahraga tersebut. Ini bahkan mendorongnya untuk menyelesaikan pendidikan sekolah dasar dan menengah selama 10 tahun.
Bisa dibilang, dia merupakan atlet yang tetap bersekolah normal sebagaimana pelajar pada umumnya. Tidak secara khusus memfokuskan diri hanya untuk menekuni olahraga sepak bola saja.
Profil Zahra Muzdalifah
- Nama : Zahra Muzdalifah
- Agama : Islam
- Pendidikan : Universitas Bina Nusantara
- Berat : 54 kg
- Zodiak : Aries
- Alias : Zahra Muzdalifah
- Keahlian Lain : Bermain gitar
- Tinggi : 163 cm
- Hobi : Main sepak bola
- Prestasi : Finalis AIA Championship 2019
- Instagram : @zahmuz12
- Umur : 21 tahun
- Pekerjaan : Atlet sepak bola
- Populer : Gabung dengan Persija Putri
- Kependudukan : Indonesia
- Nomor : 9
- Klub Sekarang : Persija Putri
- Tempat Lahir : Jakarta
- Suka Makan : Pempek
- Klub Debut : SSB Madani Meruya
- Tanggal Lahir : 4 April 2001
- Kekasih : Alvy Xavier
- Aktif : 2012 – sekarang
- Atlet Favorit : James Rodriguez, Egy Maulana Vikri, Neymar Jr
- Posisi : Penyerang
Biografi Zahra Muzdalifah
Karier profesional Zahra Muzdalifah untuk menekuni bidang sepak bola dimulai dari keterlibatannya dengan belajar di SSB Madani meruya. Setelah itu, dirinya berpindah ke tim lain yakni SSB Patriot Merah Putih sebelum akhirnya melangsungkan pertandingannya bersama ASIOP Football Academy di tahun 2012 saat usianya masih belia.
Kala itu dia bahkan masuk dalam tim yang dikirim bertanding di Norwegia di mana ini menjadi titik tolak baginya memulai perjalanan sebagai seorang atlet. Tahun-tahun selanjutnya, beberapa klub pernah disinggahi oleh Zahra, seperti Jakarta 69 serta Ngapak FC. Di mana pun keberadaannya, dia selalu serius menjalankan peran sebagai seorang penyerang.
Namun demikian, namanya baru mulai diperhitungkan oleh para pencari bakat atlet sepak bola ketika berhasil bergabung dengan Persija Putri. Dia mulai merasakan perkembangan signifikan terhadap kariernya sebagai atlet berkat keterlibatan tersebut. Salah satu pencapaian nyata yang dia peroleh yakni dengan terpilih sebagai tim dalam ajang Asean Games di tahun 2018.
Tidak hanya itu, dirinya bahkan didaulat pula oleh pelatih timnas untuk menjadi kapten dan membawa rekannya tampil percaya diri dalam kompetisi bergengsi skala ASEAN tersebut. Dengan catatan karier yang demikian, sampai sekarang dia terus aktif bermain sepak bola selain juga tercatat sebagai atlet dengan kemampuan menyelesaikan pendidikan formalnya seperti orang biasa.
Selama perjalanannya, Zahra pernah mengukir sejumlah prestasi di berbagai pertandingan, seperti meraih kemenangan dalam Liga Kompas Gramedia usia 14 di tahun 2015 lalu. Selain itu, dia juga mampu mengantarkan timnya, ASIOP Apacinti, untuk memenangkan kejuaraan Norway Cup di mana dia berhasil mencetak gol terbaik.
Foto Zahra Muzdalifah
Temukan lebih banyak konten terkait dengan Biodata atau konten menarik lain di Lyceum: