Biodata Yuni Shara: Agama, Keluarga, Pacar, Fakta dan Karir

Yuni Shara adalah seorang penyanyi, model, dan artis berkebangsaan Indonesia. Dia merupakan seorang penyanyi senior yang meraih puncak kepopuleran pada tahun 1990an.

Pemilik nama asli Wahyu Setyaning Budi ini juga merupakan kakak kandung dari Krisdayanti seorang penyanyi populer Indonesia. Saat ini Yuni Shara sekarang ini tergabung ke dalam grup vokal bernama 5 wanita.

Profil Lengkap Yuni Shara

  • Nama Lengkap : Wahyu Setyaning Budi
  • Nama Populer : Yuni Shara
  • Nama Panggilan : Yuni
  • Jenis Kelamin : Perempuan
  • Kebangsaan : Indonesia
  • Agama : Islam
  • Tanggal Lahir : 3 Juni 1972
  • Tempat Lahir : Malang, Jawa Timur
  • Zodiak : Gemini
  • Tinggi Badan : 155 cm
  • Hobi : Kuliner, Berkebun, Olahraga
  • Pendidikan : Universitas Borobudur, Jakarta Timur
  • Pekerjaan : Penyanyi, Model, Artis
  • Tahun Aktif : 1987 sampai sekarang
  • Genre Musik : Pop, Balada
  • Label Musik : Blackboard, Pelangi, RPM, GP Record, Warner Music Indonesia, Suria Record
  • Instrumen : Vocal
  • Jumlah Album Studio yang Dirilis : 16 Album Studio
  • Jumlah Album Mini yang Dirilis : 1 Album Mini
  • Jumlah Single yang Dirilis : 10 Single
  • Jumlah Iklan yang Dibintangi : 3 Iklan
  • Jumlah Acara TV yang Dibawa : 3 Acara TV
  • Jumlah Film yang Dibintangi : 1 Film
  • Orang Tua : Trenggono (Ayah), Rachma Widadiningsih (Ibu)
  • Saudara/i : Krisdayanti (Adik), Kartika Sary (Adik)
  • Suami : Raymond Manthey (menikah 1993, cerai 1993), Henry Siahaan (menikah 2002, cerai 2008)
  • Anak : Cavin Obient Salomo Siahaan (anak angkat), Cello Obient Siahaan (anak kandung)
  • Akun Instagram : @yunishara36

Biografi Yuni Shara

Yuni Shara lahir dengan nama asli Wahyu Setyaning Budi di Malang, Jawa Timur pada tanggal 3 Juni 1972 dari ayah bernama Trenggono dan ibu bernama Rachma Widadiningsih. Dia adalah anak sulung dari 3 bersaudara dan sudah dikaruniai suara yang merdu sejak masih kecil. Saat SMP wanita cantik bertubuh mungil ini memutuskan untuk pindah ke Jakarta dan bersekolah di kota tersebut.

Sambil sekolah ibu 2 orang anak ini sempat mengikuti Festival Bintang Radio dan Televisi untuk usia 15 tahun. Saat itu Yuni berhasil keluar sebagai juara 2 kemudian dia kembali mengikuti acara tersebut setelah 2 tahun dan berhasil meraih juara pertama. Berkat penampilannya ini membuat penyanyi asal Malang tersebut ditawari kontrak untuk rekaman di Billboard All Star.

Yuni Shara pertama kali merilis album studio pada tahun 1991 dengan judul Kasmaran, setelah itu banyak sekali album studio yang berhasil dirilis wanita cantik ini mulai dari 1992 sampai 2014. Beberapa lagu populer milik penyanyi sekaligus model tersebut adalah Desember Kelabu, Mengapa Tiada Maaf, Kau Selalu Dihati, Hilang Permata, dan masih banyak lagu populer lainnya.

Meskipun dia merupakan salah satu penyanyi terbaik tanah air namun kisah asmaranya benar-benar bertolak belakang dengan karirnya tersebut. Hal ini karena Yuni Sudah melakukan melakukan 2 kali perceraian yang pertamanya bernama Raymond Manthey (menikah hanya 4 bulan) dan yang kedua bersama Henry Siahaan (beda agama).

Foto Yuni Shara

Temukan lebih banyak konten terkait dengan Biodata atau konten menarik lain di Lyceum: